Ingin tulisan kamu menghasilkan uang? Klik link inik

Pengertian, tujuan, dan contoh content writing dan copy writing

photo by xframe.io


Bahkan hingga hari ini, masih banyak yang bingung dengan perbedaan content writing dan copy writing.

Kan sebenarnya mereka sama aja!
Bisa jadi sih, karena sebenarnya antara copy writing dan content writing merupakan kegiatan yang sama yaitu menulis.

Tapi ada perbedaan mendasar yang menjadi pembeda antara keduanya. Kali ini kita akan bahas mengenai pengertian dan perbedaan mendasar antara content writing dan copy writing.

Content writing

Content writing adalah kegiatan tulis menulis yang ditujukan untuk menciptakan konten yang menghibur dan informatif. Orang yang bergelut di bidang content writing disebut content writer.
Tugas utama seorang content writer adalah mempromosikan produk/perusahaan sehingga menciptakan engagement yang baik antara audiens dan perusahaan.

Selain promosi, fungsi dari content writing adalah branding dan menciptakan brand awareness yang baik. Dengan begitu peran content writer sangat penting dalam branding perusahaan/produk.

Contoh content writing

  1. Newsletter
  2. Artikel blog
  3. Caption IG
  4. News
  5. dll

Copy writing

Hampir sama dengan content writing, perbedaannya terletak pada tujuan penulisannya. 
Copy writing lebih menekankan penawaran produk. Copy writing lebih menekankan unsur persuasif kepada audiens agar melakukan hal tertentu.
Pada umumnya copy writing ditujukan untuk keperluan pemasaran yang tertarget.
Copy writer adalah sebutan orang yang menggeluti bidang copy writing.

Contoh copy writing

  1. Caption toko online
  2. Newsletter penawaran barang
  3. Flyer
  4. Brosur
Itulah pengertian, tujuan, dan contoh content writing dan copy writing. Semoga kalian paham perbedaan antara keduanya.


إرسال تعليق

Berkomentarlah dengan bijak!
Karena kedewasaan tercermin dari apa yang keluar dari mulut dan perilaku.
Termasuk juga jempol saktimu
© Lifestyle. All rights reserved. Developed by Jago Desain